Biaya Kuliah BINUS (Universitas Bina Nusantara)

Universitas Bina Nusantara atau biasa disebut biaya kuliah BINUS adalah salah satu Perguruan Tinggi Swasta (PTS) di Indonesia yang bisa menjadi opsi bagi siswa yang hendak melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi.

Pasalnya, BINUS memiliki program studi yang cukup beragam, tepatnya 7 fakultas dengan 2 program doktor, 6 program magister, 51 program sarjana, dan 4 program diploma. Cukup banyak bukan?

Seputar BINUS

Seputar Binus

Universitas Bina Nusantara (BINUS University) merupakan universitas swasta yang berada di bawah naungan lembaga pendidikan Bina Nusantara. Universitas ini berdiri pada tanggal 8 Agustus 1996.

Sekarang, Universitas Bina Nusantara mempunyai sejumlah program pendidikan, yakni 8 fakultas dan sekolah, yang setiap fakultas/sekolah menaungi beberapa program studi.

Fakultas dan Program Studi di BINUS University

Fakultas dan Program Studi di Binus University

Bagi calon mahasiswa baru, tentunya akan dihadapkan pada situasi untuk memilih program studi. Oleh karena itu, berikut kami sajikan daftar fakultas dan program studi yang ada di Universitas Bina Nusantara.

  1. Sekolah Akuntansi: Akuntansi, Finance, Perpajakan
  2. Sekolah Bisnis dan Manajemen: Manajemen, Bisnis dan Manajemen Internasional, Business Creation, Pemasaran Internasional
  3. Sekolah Desain: Desain Interior, Film, Desain Komunikasi Visual Media Baru, Desain Komunikasi Visual Periklanan Kreatif Desain Komunikasi Visual Animasi
  4. Fakultas Humaniora: Hukum Bisnis, Sastra Inggris, Sastra Jepang, Sastra Cina, Psikologi, Hubungan Internasional, Hubungan Internasional (Kelas Internasional), Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD)
  5. Fakultas Teknik: Arsitektur, Teknik Industri, Teknik Komputer, Teknik Sipil, Bioteknologi, Food Technology
  6. Fakultas Sistem Informasi: Sistem Informasi, Sistem Informasi Akuntansi dan Audit, Business Analytics
  7. Fakultas Ilmu Komputer: Mobile Application and Technology (Teknologi dan Aplikasi Bergerak), Game Application and Technology (Teknologi dan Aplikasi Permainan), Cyber Security Data Science
  8. Fakultas Komunikasi Digital, Hotel, dan Tourism: Hotel dan Manajemen (D4), Komunikasi Massa, Komunikasi Marketing, Pariwisata

Biaya Kuliah BINUS

Banyak yang bertanya-tanya, berapa sih UKT BINUS? Nah, ini dia daftar biaya kuliah BINUS untuk setiap program studi beserta lokasi kampus.

Tabel Biaya Kuliah Binus

Baca juga: Biaya Kuliah Telkom University 

Cara Bayar Tagihan dengan BCA

Cara Bayar Tagihan dengan BCA

Mahasiswa Universitas Bina Nusantara dapat melakukan pembayaran tagihan lewat ATM BCA, m-BCA, KlikBCA Individual, atau di Kantor Bank BCA. Berikut langkah-langkahnya:

Via ATM BCA

  1. Masukkan kartu ATM BCA ke mesin, kemudian input PIN yang benar.
  2. Klik menu “Transaksi Lainnya” lalu pilih “Transfer”
  3. Selanjutnya, klik “ke Rekening BCA Virtual Account”, setelah itu masukkan nomor Virtual Account-nya.
  4. Nantinya, akan muncul halaman konfirmasi. Periksa semua detail pembayaran, seperti Nama, No VA, Produk/Perus, dan Total Tagihan.
  5. Pastikan semua data sudah benar. Jika sudah yakin, klik “Ya”
  6. Simpan bukti pembayaran.

Via Mobile Banking BCA (m-BCA)

  1. Unduh aplikasi BCA Mobile, kemudian lakukan log in.
  2. Klik menu “m-BCA”, kemudian masukkan kode aksesnya.
  3. Pilih ”m-Transfer” lalu klik “BCA Virtual Account”
  4. Input nomor Virtual Account yang benar.
  5. Pada halaman konfirmasi, cek semua data dan pastikan semuanya sudah benar.
  6. Klik “OK” dan masukkan PIN m-BCA.
  7. Setelah pembayaran selesai, screenshot notifikasi yang muncul sebagai bukti pembayaran.

Via KlikBCA Individual

  1. Kunjungi ibank.klikbca.com kemudian lakukan log in.
  2. Input User ID dan PIN.
  3. Selanjutnya, pilih opsi “Transfer Dana” kemudian “Transfer ke Rekening BCA”
  4. Masukkan nomor Virtual Account yang benar.
  5. Periksa nama dan total tagihan yang muncul, pastikan data tersebut sudah benar.
  6. Jika sudah yakin, klik “Lanjutkan”.
  7. Simpan dan cetak nomor referensi sebagai bukti transaksi.

Cara Periksa Tagihan BINUS University

Cara Periksa Tagihan Binus University

Beberapa dari Anda mungkin masih bingung mengenai cara memeriksa tagihan di laman BINUS University. Oleh karena itu, berikut kami sajikan langkah-langkahnya:

  1. Kunjungi situs BINUSMAYA Academic Service di newbinusmaya.binus.ac.id
  2. Klik “Menu” lalu pilih “Financial”
  3. Pilih “Financial Summary”
  4. Setelah itu, akan muncul tagihan yang perlu dibayarkan

Baca juga: Biaya Kuliah Universitas Mercu Buana

Jalur Penerimaan

Jalur Penerimaan

Universitas Bina Nusantara mempunyai dua jalur seleksi pendaftaran, yakni jalur reguler dan jalur beasiswa. Nah, perbedaan antara kedua jalur tersebut akan dijelaskan berikut ini.

1. Jalur Reguler

Penerimaan jalur reguler ditujukan kepada calon mahasiswa lulusan SMA/sederajat yang mampu membayar biaya kuliah BINUS dengan penuh.

2. Jalur Beasiswa

Sedangkan, jalur beasiswa diperuntukkan mahasiswa berprestasi, seperti beasiswa dari The Widia Scholarship for Outstanding Achievers dan Partial Scholarship.

Alasan Kuliah di BINUS University

Alasan Kuliah di Binus University

Mempunyai Rekam Jejak Bagus Pada Bidang Pendidikan

Sejak awal berdiri sampai sekarang, Universitas Bina Nusantara menorehkan berbagai prestasi di tingkat nasional dan internasional. Menurut 4ICU, BINUS menjadi kampus urutan pertama di Indonesia sebagai universitas swasta terbaik.

Jadi, tidak heran jika alumninya mudah mendapatkan pekerjaan yang bagus. Pasalnya, selama kuliah mahasiswa dibekali ilmu dan pengalaman yang bermanfaat, sehingga ketika lulus mereka mampu bekerja di kancah internasional.

Memiliki Fasilitas IT Mumpuni

Alasan kedua untuk memilih Universitas Bina Nusantara sebagai tempat kuliah adalah mempunyai fasilitas IT yang mumpuni, sehingga dapat meningkatkan kemampuan mahasiswa pada bidang informasi dan teknologi.

Pengembangan sistem IT dilakukan di semua jurusan, tidak hanya di jurusan yang berkaitan dengan teknologi dan komputer saja.

Telah Mendapatkan Banyak Penghargaan

Dapat dikatakan bahwa mahasiswa Universitas Bina Nusantara selalu mencetak prestasi dalam waktu yang singkat. Kamu bisa memeriksa daftar prestasi yang dimiliki mahasiswa BINUS, baik di tingkat nasional maupun internasional.

Mahasiswa BINUS yang berhasil mendapatkan prestasi akan diberikan apresiasi dan penghargaan dari pihak kampus.

Fasilitas Belajar yang Memadai

Sebagai informasi dari Biayakuliahukt.com, lokasi BINUS University terletak di tiga titik, yakni Kampus Anggrek, Kampus Syahdan, dan Kampus Kijang. Setiap kampus tersebut telah dilengkapi dengan sarana dan prasarana yang memadai dan lingkungannya yang kondusif.

Tertarik untuk kuliah di Universitas Bina Nusantara? Maka, tidak ada salahnya untuk mempersiapkan diri serta biaya kuliah BINUS.

Photo of author

Adiba

Sejak remaja, Saya sudah mengembangkan kemampuan analitis yang tinggi dan sensitivitas terhadap biaya kuliah di perguruan tinggi di Indonesia. Sehingga saya berbagi di blog ini.